• Cara mengembalikan data yang terhapus / terformat

    z
    Cara Mengembalikan Data yang Hilang dengan iCARE Data Recovery



    Kehilangan data penting di flashdisk atau memory card kita adalah hal yang paling menyebalkan, apalagi data tersebut akan kita gunakan esok harinya. Hal inilah yang terjadi pada salah satu pelanggan di rental / warnet kami. Kejadian ini bisa terjadi karena data terhapus secara tidak sengaja, terformat, adanya virus yang merusak sistem pada  drive penyimpanan atau karena kerusakan fisik. Apabila kerusakan karena virus sehinggan menyebabkan data menjadi hidden bisa diatasi dengan Antivirus SMADAV ver. 9.0, tapi bagaimana kalo datanya hilang karena di delete (dihapus) atau diformat secara tidak sengaja? Hal ini bisa kita atasi dengan aplikasi software recovery. Oleh karena itulah kami mencoba membantu untuk mengembalikan datanya, walaupun tidak 100% kembali. Beberapa software recovery recovery data kami gunakan antara lain recuva dan icare recovery. Tapi disini kami akan membahas recovery dengan menggunakan software icare recovery, karena terbukti hampir semua data yang hilang dapat dikembalikan dengan software ini.
    Berikut langkah-langkahnya :
    1. Install program  iCare Data Recovery Professional versi terbarunya 4.6.4. Silahkan download disini.
    2. Apabila telah diinstall akan muncul tampilan sebagai berikut :


    3.Pilih yang bertanda + bertuliskan deep scan recovery, kemudian akan muncul tampilan berikut :

    4. Pilih drive yang akan di recovery, dalam hal ini data yang akan direcovery kami adalah data di dalam flashdisk (drive G:). Pilih drive G: (tergantung drive masing-masing) kemudian klik button Recovery, tunggu sebentar, akan muncul tampilan sebagai berikut :


    5. Beri tanda centang pada jenis folder atau subfolder yang akan kita kembalikan datanya, kemudian klik safe file, tunggu sebentar, akan muncul tampilan seperti ini :


    6.Akan muncul jumlah file yang akan direcovery, kemudian klik OK, akan muncul tampilan sebagai berikut :


    7. Masukkan Nama folder yang baru, kemudian klik ok, tunggu beberapa saat, akan muncul tampilan berikut ini :

    8. Setelah proses recovery selesai, periksa folder dimana data recovery tadi kita tempatkan. Bila berhasil data akan dikelompokkan sesuai dengan jenis filenya, misalnya seperti berikut ini.


    9. Selesai, data anda telah kembali. Silahkan copy atau simpan file tersebut di tempat yang aman.

    Demikianlah, informasi dari kami, terima kasih atas kunjungannya. Wassalam

  • You might also like

    No comments:

    Post a Comment

my blog. Powered by Blogger.

Recent

Comment